Mengisi Kegiatan Di Bulan Ramadhan Tetap Produktif

(Ramadhan Penuh Berkah Bersama Abutours & Travel) 

Makna Ibadah Puasa Di Bulan Suci Ramadhan

Bulan ramadhan adalah bulan penuh berkah. yang mana di dalamnya berisi hari-hari penuh dengan kebersamaan baik itu pada saat berbuka puasa maupun saat beribadah di malam hari (Tarawih). Beribadah bersama keluarga dan orang-orang di lingkungan sekitar merupakan hal yang spesial yang hanya ada di bulan ramdahan, sehingga talisilaturahmi dengan orang disekitar kita kembali erat berkat adanya bulan penuh berkah ini. Inilah salah satu manfaat dari adanya bulan suci ramadhan yang kita jalani selama 30 hari penuh menjalankan ibadah puasa.

Seperti kita ketahui bersama bahwa puasa merupakan keadaan dimana kita harus menahan lapar dan haus dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari. Itu artinya kita tidak makan dan minum sampai 13 jam lamanya (Puasa di Indonesia). Dengan demikian secara normatif kita akan merasakan kelaparan, kehausan dan lemas yang tak bisa dihindarkan selama seharian penuh menjalankan ibadah puasa. Namun disinilah Allah perintahkan kita untuk berpuasa agar turut serta merasakan derita saudara-saudara kita yang kurang beruntung. Sehingga dengan berpuasa di bulan suci ramadhan ini, kita bisa menjadi lebih peka terhadap lingkungan sekitar untuk senantiasa melakukan kebaikan terhadap sesama manusia.

Berbicara aktivitas dibulan puasa, tentu sebagian besar orang khususnya anak muda lebih banyak mengurangi aktivitas di luar rumah dan lebih memilih bermalas-malasan sambil menunggu waktu berbuka puasa. Selain itu juga "Puasa" selalu dijadikan alasan oleh sebagian orang untuk tidak melakukan aktivitas seperti biasanya, dengan alasan "lemas dan khawatir batal". Padahal di bulan puasa yang penuh keberkahan ini, ada banyak kegiatan positif yang dapat mengisi kegiatan di Bulan Ramadhan ini. Seperti :
  1. 1. Membaca Al-Quran
  2. 2. Membaca Buku Pengetahuan
  3. 3. Memperdalam Ilmu Agama
  4. 4. Berdagang
  5. 5. Menulis
  6. 6. Dan Lain Sebagainya.

Lalu bagaimana dengan penulis, kegiatan apa yang dijalani selama menjalankan puasa di Bulan Suci Ramadhan ?

Seperti pada tajuk postingan ini "Mengisi Bulan Puasa Tetap Produktif". Salah satu dari banyaknya kegiatan positif yang saya lakukan di bulan puasa ramadhan adalah dengan berdagang. Ide ini muncul di dalam benak saya karena adanya momentum.

Es Kuwut dan Es Buah Pemuda
Logikanya mayoritas orang-orang yang berpuasa pasti mencari menu makanan dan minuman untuk berbuka puasa pada waktu yang hampir sama sekitar jam 16.00 - 18.00 WIB. Artinya kesempatan untuk meraih keuntungan dalam menjual dagangan kami (Es Buah dan Gorengan) yang kami sajikan cukup tinggi. Selain itu menu makanan favorite orang-orang yang berpuasa notabene adalah Gorengan dan Es Buah. Disitulah terfikiran oleh saya untuk mencoba merealisasikan ide tersebut menjadi salah satu kegiatan yang saya lakukan. Sambil menyelam minum air, mungkin itulah peribahasa yang dapat mewakili saya ketika mengisi kegiatan di bulan suci ramadhan dengan berdagang. Sambil kami menunggu waktu berbuka puasa, disitu juga kami mendapatkan sejumlah uang dari hasil berdagang. Bukankah ini salah satu kegiatan yang menyenangkan, dari pada harus menunggu waktu berbuka puasa dengan melakukan hal-hal yang tidak bermanfaat, setuju?

Penjual Ta'Jill Tampan (Tengah) 

28 Hari Berdagang Di Bulan Ramadhan

Singkat cerita saya dan kedua partner dagang saya yakni Harry dan Haslan. Kami telah melalui hari demi hari mengisi kegiatan di Bulan Suci Ramadhan tahun ini dengan berdagang. Awal rutinitas berdagang ini bermula hanyalah sekedar iseng-iseng berhadiah, sekaligus sebagai salah satu cara kami untuk menyiasati rasa lapar dan haus yang kami rasakan selama berpuasa. Berkah ramadhan, membawa angin segar bagi kami. Sebab dari hasil berdagang ini, kami mendapatkan omzet mencapai 1.2 Juta selama 28 hari berdagang. Padahal modal usaha yang kami keluarkan tidak begitu banyak hanya sebesar 50 ribu per orang. Selain itu juga kami hanya bermodalkan satu buah meja sebagai alat untuk meletakan barang dagangan kami. #LebihDariSekedarNikmatnyaIbadah

Beginilah kondisi kami pada saat berjualan meskipun meja kerja kami terlihat menumpuk karena barang dagangan, tetapi pembeli tetap berdatangan. Alhamdulillah...

Meja Kerja Kami

Berdagang Telah Usai, Saatnya Gajian...

Inilah moment yang kami tunggu. Bagi hasil dari jeripayah kami selama berdagang di 28 hari lamanya. Masing-masing dari kami memiliki keinginan untuk membeli sesuatu dari hasil keringat sendiri. Namun saya pribadi lebih memilih menggunakan uang yang saya dapat dari hasil berdagang ini untuk ditabung, nantinya Insyallah untuk menambah dana yang ada untuk memberangkatkan "Mamah" pergi umroh. "Niat Baik Insyallah Terwujud" saya percaya akan hal tersebut, karena tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini, semoga Allah mendengar doa saya sehingga tahun ini Mamah bisa melakukan ibadah umroh... #SemuaBisaUmroh

Itulah kegiatan saya selama menjalankan ibadah puasa di bulan suci ramadhan tahun ini. Semoga apa yang saya tulis disini bisa menjadi contoh dan dapat memberi referensi kepada kawan-kawan (terutama anak muda) sebagai salah satu masukan untuk mengisi kegiatan bulan puasa menjadi lebih produktif. Satu hal yang perlu diketahui bahwa, puasa jangan dijadikan sebagai satu alasan untuk selalu bermalas-malasan. Isilah hari-hari puasa mu dengan kegiatan positif, karena itu lebih baik. 

Haryy (Kiri), Araaf (Tengah), Haslan (Kanan)

Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Ramadhan Blog Contest 2017

10 comments:

  1. Jadi terinspiratif bgt, keren dah usaha yg kecil namun dapat menumbuhkan berjuta jiwa usaha di kalangan pemuda. Lanjutkaaan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Siap, Semoga melalui tulisan ini dan seterusnya bisa tetap menginspirasi :)
      Terimakasih.

      Delete
  2. kegiatan positif yg harus di contoh banyak anak muda! salut buat dedikasi nya, semoga apa yg diharapkan tercapai, aamiinn...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamin...
      Terimakasih dukungan dan doanya :)

      Delete
  3. Setuju sekali dengan apa yang Agan tulis, Puasa itu hampir selalu dijadikan alasan untuk bermalas-malasan. sampe-sampe kita gk mau lakuin hal apapun. Informasi yang bagus dan bermanfaat ane ikutin tips agan lumayan dapet duit juga :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Siap...
      Silahkan gan diikuti selama positif yah kegiatannya :)

      Delete
  4. Pengalamannya bagus, mengisi puasa dengan berdagang.
    Aku jadi pengen berdagang nih karna liat artikel ini hehe...
    Postingan bagus.

    ReplyDelete
  5. Dgn modal yg tdk bgtu byk, tp bisa mendptkan hasil yg memuaskan. Solusi yg tepat utk para pemuda yg ingin mengisi Bulan puasa nya dengan produktif. Meskipun sederhana usaha nya, namun byk peminat yg ingin berkunjung. Semoga niat baik penulis bisa memberangkatkan ortu utk umroh thn ini bisa terwujud. Aamiin allahuma amin...

    ReplyDelete

Powered by Blogger.