Kado Umroh Untuk Mamah
Ramadhan Penuh Berkah Bersama Abutours & Travel
Ka'bah (Picture Source: Bintang.com) |
Mamah dan Perjuangannya Untuk Bisa Umroh
Pergi menunaikan ibadah umroh merupakan salah satu keinginan terbesar mamah sejak lama. Akan tetapi dibeberapa kesempatan mamah selalu gagal dalam mewujudkan keinginannya untuk bisa pergi umroh. Mamah gagal pergi umroh karena persoalan keuangan. Sebagian uang yang sudah ditabung terkadang terpakai untuk keperluan kami sehari-hari. Dengan berat hati, mamah selalu mencoba ikhlas ketika uang dari hasil tabungannya terpakai sedikit demi sedikit untuk mencukupi keperluan sehari-hari. Kendati demikian, tidak pernah melunturkan semangat mamah untuk kembali menabung.
My Best Mom in The World |
Keinginan mamah untuk segera pergi umroh sangatlah kuat, hal ini terbukti dibeberapa kesempatan ketika mamah sedang sholat tak henti-hentinya mamah selalu memanjatkan doa kepada sang pemilik bumi untuk disegerakan pergi menunaikan ibadah umroh. Dengan ke khusyukannya mamah memanjatkan doa hingga sesekali wajahnya dihiasi dengan tetesan air matanya. Anak mana yang melihat seorang ibu menangis, namun tak terguncang hatinya. Disaat itulah aku hanya bisa meng-aamini disetiap doa yang mamah panjatkan.
“Mamah pasti bisa umroh kok, pasti. biarin aja, uang hasil jualan aku kemarin dipakai, untuk nambah-nambah tabungan mamah”.
Itulah kata-kata yang aku ucapkan kepada mamah dikala mamah termenung sambil melihat foto ka’bah di wallpaper handphonenya. Ketika aku mencoba meyakinkan mamah dengan ucapan tersebut, mamah aku berkata :
“Kalau sudah rezekinya, pasti mamah kesana. Uang tabungan kamu dari hasil berdagang, lebih baik kamu simpan untuk beli sesuatu yang kamu perlukan daripada untuk mamah. Insyallah tabungan mamah masih ada”.
Inilah mamah ku, selalu menggambarkan seolah semuanya baik-baik saja, meski keadaan sebenarnya sangat membutuhkan pertolongan. Atas alasan itulah, aku berusaha untuk mecari jalan keluar dari permasalahan ini agar aku bisa tetap memberikan kado umroh untuk mamah. Meski tabungan yang ku miliki terbilang tidak begitu mencukupi untuk bisa memberangkatkan mamah pergi umroh walau telah ditambahkan dengan penghasilan ku pada saat berdagang. Salah satu solusinya ialah dengan mencari agen travel murah dan berkualitas. #SemuaBisaUmroh
Abu Tours Agen Travel Yang Bersahabat
Aku memanfaatkan internet sebagai alat informasi yang ku gunakan untuk mencari informasi mengenai umroh murah nan berkualitas. Sesaat setelah ku mencari informasi dari google, pandangan ku tertuju pada satu halaman website yakni Abu Tours - Biro Travel Umroh Murah Terbaik 2016 & 2017. Aku pilih website Abu Tours karena berada tepat di rank 1 pada saat ku coba menggunakan keyword travel umroh murah.
Abu Tours Travel Umroh Terbaik 2016-2017 |
Informasi Abu Tours Travel |
Pada saat memasuki website abu tours, secara tidak langsung membuat rasa optimis ku untuk bisa memberikan kado umroh untuk mamah mulai meningkat, sebab dalam informasi yang disajikan oleh website abu tours benar-benar meyakinkan ku untuk memilih travel umroh abu tours sebagai agen travel umroh yang terpercaya, berkualitas dan aman tentunya. Hal ini dibuktikan dengan beberapa informasi yang disajikan oleh abu tours melalui websitenya dan testimoni yang ada di dalam website tersebut :
Testimoni Abu Tours Travel |
Dari beberapa sajian informasi dan testimoni di atas menunjukan bahwa abu tours adalah Agen Travel Haji Umroh yang benar-benar membuktikan kualitasnya dengan baik. Sehingga aku mulai tenang dan tidak perlu khawatir lagi, Bila suatu saat nanti mamah akhirnya bisa daftar umroh, hingga akhirnya bisa pergi umroh secara aman pada saat pergi ke tanah suci maupun pulang ke tanah air. Insyallah... Semoga Allah Meridhoinya. #LebihDariSekedarNikmatnyaBeribada
Tulisan Ini Di Ikut Sertakan Dalam BlogContest Ramadhan Bersama Abutours & Travel
Subhanallah niat baik pasti akan d segerakan oleh Allah swt, ingin pergi umroh thn ini semoga bisa tercapai. Saya yg membacanya jd terharu. Begitu besar perjuangan seorg ibu utk memenuhi kebutuhan keluarganya. Ia rela menggunakan uang tabungan nya utk keperluan sehari-hari. Dan utk penulis pesan nya semoga menang dlm lomba contest Ramadhan ini. Sukses trs ya dlm berkarya.
ReplyDeleteAamin...
DeleteTerimakasih untuk Intan, ikuti terus postingan kami selanjutnya yah :)
Bagaimana caranya agar cepat umroh? Sya kerjanya hasil perbulannya insya Allah saya mau setor sebagian utk umroh. Mohon petunjuknya.
ReplyDeleteNiat Anda sangat mulia, Insya Allah dengan berjalannya waktu dan Anda tetap bisa istiqomah dgn seperti itu pasti bisa. Jangan lupa Sholat Wajib dan Sunnahnya dijaga :))
Delete